Kepada Yth,
Bapak/ibu Dosen UBBG
Di –
Tempat
Assalamualaikum wr. wb.
Dengan Hormat,
Sehubungan dengan pelaksanaan Hibah Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat Tahun Anggaran 2024, sebagai tindak lanjutnya LPPM Universitas Bina Bangsa Getsempena akan melaksanakan Monitoring dan Evaluasi atas pelaksanaan Hibah Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat Tahun Anggaran 2024. Untuk itu kami mengundang kesediaan Bapak/ibu penerima pendanaan tersebut (daftar nama terlampir) untuk dapat berhadir dalam kegiatan monitoring dan evaluasi yang akan dilaksanakan pada:
Hari/Tanggal | : Kamis / 10 Oktober 2024 |
Pukul | : FKIP (09.00 wib s/d 11.45 wib) : FSTIK (14.00 wib s/d 15.45 wib) |
Tempat | : Ruang rapat senat UBBG gedung Rektorat Lt. 2 |
Para peneliti diharuskan menyiapkan dokumen monev yang diperlukan diantaranya ;
- Proposal penelitian, dan atau pengabdian Masyarakat
- Laporan Kemajuan 80%
- Catatan Harian
- Laporan Penggunaan Dana 80%
- Surat Pernyataan Tanggungjawab Belanja (SPTB)
- Dokumen atau indikator capaian hasil/luaran
- Kontrak turunan antara pimpinan LPPM dengan Peneliti
- Ketua peneliti diharuskan berhadir dan mengikuti kegiatan hingga selesai
- Setiap ketua peneliti diberikan waktu 5 menit presentasi tentang proses/kemajuan program penelitian dan PKM kemudian dilanjutkan dengan Tanya jawab bersama reviewer.
Demikian undangan ini kami sampaikan, besar harapan kami agar Bapak/ibu bersedia dan hadir sesuai waktu yang ditentukan. Atas dukungan, perhatian, dan kerjasama yang baik kami ucapkan terima kasih.
Wassalamualaikum wr. wb.
Ketua LPPM
Universitas Bina Bangsa Getsempena,
dto
Helminsyah, M.Pd
NIDN: 1320108501